HELSINKI - Game Clash of Clans (CoC) baru-baru
ini mengalami maintenance sekira 10 menit. Gamer tidak dapat mengakses
permainan strategi tersebut selama masa maintenance hari ini atau 15
Februari 2016.
Dilansir Product-reviews,
Senin (15/2/2016), game besutan Supercell ini diinformasikan
maintenance melalui sebuah posting-an di Twitter. Supercell mengatakan
bahwa pihaknya memperbaiki bug terkait Village Guard yang menghilang.
Village Guard menghilang setelah gamer membeli Shield dari store
dalam permainan. Setelah maintenance, game Clash of Clans kini sudah
dapat dimainkan kembali.
Informasi yang beredar sebelumnya mengungkapkan, update game Clash of Clans
yang dirilis pada Maret kabarnya akan menghadirkan pasukan baru.
Khususnya pada Town Hall level 10, gamer bisa membuka pasukan baru yang
menghabiskan biaya dark elixir.
Supercell tampaknya berencana untuk merilis troop baru dalam sebuah
update sebelum April 2016. Pasukan baru ini bukanlah Musketeer dari
Clash Royale, melainkan troop baru berbasis dark elixir.
0 comments:
Post a Comment