Setiap kali kita berkunjung ke pusat perbelanjaan pasti akan mampir sejenak untuk bermain di sebuah tempat hiburan berupa game. Nah, game apa yang biasanya kamu mainkan dan sangat sulit untuk kamu taklukkan?
Baru-baru ini seorang pria dari Kota Xiamen, Provinsi Fujian, Tiongkok
bak seleb dadakan yang menjadi perbincangan publik, khususnya para onliner karena menjadi penguasa game mesin
cakar. Dilansir CCTN News, Selasa (23/2/2016), pria bernama Chen
Zhitong tampak telah membawa pulang lebih dari 3 ribu boneka mainan yang ia dapat dari mesin cakar di mal-mal besar di seluruh kota
Chen mengatakan ia mulai memainkan game tersebut pada Juli
2014 hanya untuk mengisi waktu luangnya. Namun kini, bermain mesin cakar
di berbagai mal menjadi rutinitas akhir pekan. Seiring waktu, ia
semakin lebih baik memainkannya dan mulai menarik perhatian banyak
orang.
"Setiap kali saya bermain, orang akan berkumpul untuk menyaksikan saya," ucap Chen.
Pada suatu kesempatan ia bahkan telah mengambil lebih dari 100 mainan dan membersihkan box mesin cakar. Bagi pemilik mesin cakar di Xiamen, keterampilan yang dimiliki Chen merupakan tantangan yang sulit.
"Mereka selalu ingin mengundang saya untuk makan malam dan memohon
saya untuk menjauh dari mesin, karena mereka tidak bisa membayar
kerugian lagi," lanjutnya.
Chen sebenarnya tidak menyukai mainan, tapi mencintai kegembiraan ketika mendapat banyak hadiah. Ia juga mempunyai budget sendiri setiap kali bermain, yakni sekitar 10 yuan atau setara dengan Rp 20 ribu.
Ketika bermain, Chen memiliki rahasia akurasinya, yakni dengan
memiliki rasa tajam observasi dan menunggu saat yang terbaik.
Keterampilan Chen pun telah menjadi perbincangan hangat di Sina Weibo.
Banyak dari onliner memberikan pujian dan mengklaim Chen adalah orang yang sempurna.
0 comments:
Post a Comment